Viral diMedia sosial, PSMTI Bone serahkan bantuan ke warga Desa Manajeng yang rumahnya Tidak Layak Huni


KODEINDONESIA BONE--Sibulue  --Paguyuban sosial Marga Tionghoa Indonesia PSMTI Kabupaten Bone serahkan bantuan kepada Nurdina pemilik rumah yang tidak layak huni warga Desa Manajeng, yang viral dimedia sosial diKecamatan Sibulue  

Penyerahan bantuan dipimpin langsung ketua psmti Hakim dewa didampingi sekretaris Nasir Wijaya dan beberapa jajaran psmti Kabupaten Bone lainnya

Pauluhan bantuan yang diserahkan berupa beras dan   bantuan untuk kebutuhan sehari-hari,berikut bantuan dana untuk pembangunan rumah milik Nurdina, seorang warga yang sebelumnya tinggal di rumah yang tidak layak huni bersama ketiga anaknya.


Ketua PSMTI Bone Hakim Lewa mengatakan sekarang rumahnya sudah direnovasi, sebelumnya rumah Nurdina  hanya terbuat dari kain dan spanduk bekas, tanpa dinding yang layak. Suami Nurdina saat ini sedang merantau, sehingga membuat kondisi rumah semakin memprihatinkan. 

Lebih lanjut Hakim Lewa menjelaskan bahwa bantuan yang diberikan didasarkan pada rasa kemanusiaan.
“Kami tergerak untuk membantu karena kondisi rumah Ibu Nurdina memang tidak layak, terutama untuk tinggal bersama anak-anaknya. Semoga bantuan kami bisa memberikan dorongan semangat hidup bersama keluarganya " katanya

Diketahui bahwa anggaran untuk pembangunan rumah tersebut berasal dari Dana Desa yang dialokasikan oleh pemerintah desa. “Proses pembangunan ini dilakukan secara gotong royong oleh warga, dan Dana Desa digunakan untuk membeli bahan bangunan. 
Komentar

Berita Terkini